Quote today : "When you're committed to something, you must really do it, whatever it takes, you accept no excuses, only results. That is commitment.”

 Beri aku ruang untuk bahagia

Sifat manusia yang egosentris membuatnya selalu berbenturan dengan manusia lainnya.

Lihat saja di sekitar kita.....
Melihat atasan yang tidak mampu menghargai kinerja bawahannya.
Melihat majikan yang memperlakukan pembantu rumah tangganya bagaikan jongos yang siap di buang ketempat sampah..

Lihat saja disekitar kita.....
Melihat polisi lalu lintas hanya bisa menarik nafas melihat ugalnya supir bis
Melihat pedagang kaki lima yang terusir karena tak mampu menyewa lapak kios seharga jutaan

Lihat saja disekitar kita.....
Seorang istri - wanita karir tak mampu lagi menghargai suaminya yang hanya supir taksi
Seorang anak hanya mampu terdiam tak berdaya ketika ayah-ibunya menjualnya pada si hidung belang

Lihat saja disekitar kita .....
Ketika para penguasa menindas rakyatnya atas nama keadilan dan kemakmuran, atau
Para rentenir melindas ekonomi para petani yang tak mampu menjangkau tuan bankir

Tak jenuhkah, kau wahai manusia melihat semua ini?
atau
Tak terpikirkah olehmu, wahai manusia untuk berhenti sejenak melakukan ini semua

Mencoba memikirkan esensi mengapa engkau diciptakan ?

Manusia,
Berhentilah sejenak.
Pejamkah mata sesaat.
Hilangkan rasa ke-aku-an yang bersarang di dirimu.

Memberi ruang pada mereka ....

Untuk bahagia .... bersamamu

4 comments:

  1. sibuk membahagiakan orang lain, lupa kebahagiaan sendiri....

    ReplyDelete
  2. tash,
    gw perhatikan status mu skarang kok unhappy ya? sthing happened with u my dear?

    ReplyDelete

dear sahabat ....
thanks to respond my article in "It's my World". Hopefully, your feedback can make the contents of this site more meaningful. Sincerely, - nhirany -

 

© 2009-2016 Copyright N.Hirany. All Rights Reserved.

created by e.n.h.a ~ credits